Harga Kayu Meranti

Daftar Harga Kayu Meranti Terlengkap Oktober 2023

Posted on

Harga Kayu MerantiPada kesempatan kali ini Kami akan membahas mengenai harga kayu meranti terbaru Hari Ini sebelum Anda mencari dan membalinya.

Pohon meranti merupakan salah satu pohon endemik Indonesia. Pulau Kalimantan merupakan salah satu penghasil kayu meranti terbesar. Tetapi sekarang pohon meranti sudah tersebar luas di seluruh Indonesia.

Ciri khas dari kayu meranti yakni jenis kayu satu ini memiliki kekuatan dan ketahan akan rayap dan serangga. Selain itu, kayu meranti juga memiliki motif dan serat yang bagus sehingga cocok sebagai interior rumah.

Keunggulan ini membuat kayu meranti memiliki banyak peminat. Sehingga membuat kayu meranti tergolong mahal di pasaran.

Harga kayu meranti tergantung oleh kualitas dan ukuran. Semakin besar dan bagus kualitasnya membuat kayu meranti semakin mahal.

Harga Kayu Meranti

Harga Kayu Meranti
Kayu Meranti

Keunggulan dan Kelebihan Kayu  Meranti

Kayu meranti memiliki keunggulan berupa berat jenis hanya berkisar 0,3 hingga 0,86 pada kandungan air 15%. Selain itu, kayu meranti juga dapat dikeringkan secara alami dengan cara penjemuran di bawah sinar matahari atau dapat menggunakan sistem oven.

Kayu meranti memiliki sifat keras dan tidak mudah mengalami penyusutan atau pemuaian. Bentuk kayu meranti yang konstan cocok untuk menjadi konstruksi bangunan, terutama rangka atap.

Keunggulan lain dari kayu pohon meranti yakni mudah diolah oleh pengrajin. Nilai jual furniture dari pohon meranti cukup tinggi meskipun masih di bawah kayu jati. Itu mengapa harga kayu meranti lebih murah dari pada kayu jati.

Tidak hanya digunakan sebagai material bangunan dan furniture. Kayu meranti dapat diolah menjadi papan partikel, venir dan kayu lapis. Selain itu, kayu meranti juga dapat menajdi bahan pembuatan kertas.

Baca Juga : Harga Kayu Merbau Hari Ini

Harga Kayu Meranti Per Kubik
Gambar Kayu Meranti Per Kubik

Baca Juga : Harga Kayu Sonkeling Hari Ini

Harga Kayu Meranti Per Batang

Kayu meranti menjadi salah satu jenis kayu yang banyak diminati kolektor. Hal ini karena warna dan motifnya yang cantik. Kayu meranti sangat bagus untuk dijadikan sebagai bahan baku meja, kursi, lemari, dan pintu.

Walaupun kayu meranti memiliki kekerasan tinggi, tetapi kayu ini mudah untuk dibentuk dan diukir. Untuk anda yang ingin mencari kayu meranti, sekarang anda tidak perlu pergi jauh ke Kalimantan.

Di Pulau Jawa sendiri sudah banyak distributor kayu yang menjual kayu meranti. Selain itu, banyak juga yang mulai membudidayakan kayu meranti karena harganya yang tinggi.

Daftar Harga Kayu Meranti Per Batang

Jenis Kayu Ukuran Harga
Kayu Meranti Balok 5 cm x 10 cm 400 cm Rp. 92.000
Kayu Meranti Balok 6 cm x 12 cm 400 cm Rp. 134.000
Kayu Meranti Balok 6 cm x 15 cm 400 cm Rp. 162.000
Kayu Meranti Balok 8 cm x 12 cm 400 cm Rp. 175.000
Kayu Meranti Kaso 4 cm x 6 cm 400 cm Rp. 44.000
Kayu Meranti Kaso 5 cm x 7 cm 400 cm Rp. 62.000
Kayu Meranti Papan 2 cm x 20 cm 400 cm Rp. 75.000
Kayu Meranti Papan 3 cm x 20 cm 400 cm Rp. 110.000
Kayu Meranti Papan 3 cm x 25 cm 400 cm Rp. 144.000
Kayu Meranti Papan 3 cm x 30 cm 400 cm Rp. 172.000
Kayu Meranti Papan 4 cm x 20 cm 400 cm Rp. 145.000
Kayu Meranti Papan 4 cm x 25 cm 400 cm Rp. 192.000
Kayu Meranti Papan 4 cm x 30 cm 400 cm Rp. 235.000
Kayu Meranti Papan 5 cm x 20 cm 400 cm Rp. 188.000
Kayu Meranti Papan 6 cm x 20 cm 400 cm Rp. 222.000
Kayu Meranti Reng  2 cm x 3 cm 400 cm Rp. 12.000
Kayu Meranti Reng 3 cm x 4 cm 400 cm Rp. 22.000
Kayu Meranti Reng 5 cm x 10 cm 400 cm Rp. 65.000

Baca Juga : Harga Kermaik Kayu Hari Ini

Harga Kayu Meranti Per Kubik

Jika anda ingin membeli kayu meranti dengan harga lebih murah, maka kami menyarankan untuk membeli kayu meranti per kubik. Hal ini dikarenakan kayu meranti per kubik jauh lebih murah.

Ada banyak ukuran yang bisa anda pilih jika ingin membeli kayu meranti per kubik. Kayu meranti dijual dalam bentuk papan, balok, dan kaso. Sedangkan untuk ukuran mulai dari 10 hingga 40 cm.

Panjang kayu meranti per kubik juga beraneka ragam, mulai dari 4 hingga 5 meter. Anda juga bisa memesan kayu meranti per kubik sesuai dengan keinginan.

Daftar Harga Kayu Meranti Per Kubik 3-4 cm

Ukuran Kayu Meranti Panjang Harga per M3
Kayu Meranti 3 cm x 10 cm 400 cm Rp5.600.000
Kayu Meranti 3 cm x 12 cm 400 cm Rp5.800.000
Kayu Meranti 3 cm x 15 cm 400 cm Rp6.200.000
Kayu Meranti 3 cm x 25 cm 400 cm Rp6.850.000
Kayu Meranti 3 cm x 30 cm 400 cm Rp7.500.000
Kayu Meranti 4 cm x 12 cm 400 cm Rp5.900.000
Kayu Meranti 4 cm x 15 cm 400 cm Rp6.600.000
Kayu Meranti 4 cm x 20 cm 400 cm Rp7.400.000
Kayu Meranti 4 cm x 25 cm 400 cm Rp8.600.000
Kayu Meranti 4 cm x 30 cm 400 cm Rp8.900.000

Baca Juga : Harga Keramik Platinum Hari Ini

Daftar Harga Kayu Meranti Per Kubik 5-6 cm

Ukuran Kayu Meranti Panjang Harga
Kayu Meranti 5 cm x 12 cm 400 cm Rp6.200.000
Kayu Meranti 5 cm x 15 cm 400 cm Rp7.400.000
Kayu Meranti 5 cm x 20 cm 400 cm Rp7.850.000
Kayu Meranti 5 cm x 25 cm 400 cm Rp9.400.000
Kayu Meranti 5 cm x 30 cm 400 cm Rp9.600.000
Kayu Meranti 6 cm x 12 cm 400 cm Rp7.200.000
Kayu Meranti 6 cm x 15 cm 400 cm Rp7.650.000
Kayu Meranti 6 cm x 20 cm 400 cm Rp9.200.000
Kayu Meranti 6 cm x 25 cm 400 cm Rp9.850.000
Kayu Meranti 6 cm x 30 cm 400 cm Rp10.050.000

Baca Juga : Harga Kayu Jati Belanda Hari Ini

Kesimpulan

Banyaknya keunggulan dari kayu meranti membuat harganya sesuai dengan kualitas. Walaupun kepopuleran kayu meranti kalah dengan kayu jati, tetapi masih banyak orang yang mencarinya.

Setelah membaca ulasan tersebut, apakah anda berminat untuk membeli kayu meranti. Untuk harga kayu meranti sendiri tentu akan berubah setiap bulannya. Ini tergantung permintaan dan jumlah stok yang ada.

Semoga artikel tentang ini dapat membantu anda dalam mencari dan membeli kayu meranti. Terimakasih karena telah mengunjungi website kami infoinz.com

Kami mohon maaf jika ada kesalahan dalam penyampaian kata dan daftar harga tersebut kurang sesuai dengan daerh Anda.